Kebakaran di Gunung Sahari, 14 Unit Mobil Damkar Diterjunkan
Laporan: Tri Setyo Nugroho
Sabtu, 29 Juli 2023 | 09:22 WIB
Kebakaran di Gunung Sahari (SinPo.id/ Humas Jakfire)
SinPo.id - Peristiwa kebakaran terjadi di Jalan Sawo RT 5 RW 4, Gunung Sahari Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Sabtu, 29 Juli 2023 pagi. Kebakaran menghanguskan sebuah rumah yang ada di sana.
Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) diturunkan untuk menjinakkan api.
"Sebanyak 14 unit dan 70 personel dikerahkan," ujar Asril dalam keterangannya.
Saat ini, kata Asril, api telah berhasil dipadamkan. Namun petugas masih melakukan pendinginan di lokasi kejadian.
"Objek terbakar rumah tinggal. Situasi proses pendinginan," ujarnya.
Hingga saat ini belum diketahui apa penyebab pasti kebakaran yang membuat warga khawatir itu.
JANGAN TERLEWAT:
Pesepeda Tewas Terlindas Truk di Jalur Pantura Situbondo
BACA BERIKUTNYA:
Muncul di TV Nasional, Tentara Niger Serukan Kudeta
BERITALAINNYA
BERITATERKINI
BERITATERPOPULER