Jokowi Makan Bareng Prabowo-Erick, Puan: Itu Sah-sah Saja
SinPo.id - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menilai pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Prabowo Subianto dan Erick Thohir di Istana Bogor hal wajar. Silaturahmi bahkan hal lumrah dalam dunia politik.
"Pertemuan itu sah-sah saja, apalagi di politik semuanya itu harus bertemu untuk membicarakan satu sama lain," kata Puan di Jakarta, Rabu, 19 Juli 2023.
Pertemuan Jokowi dengan Prabowo memang tengah disorot banyak pihak. Sebab, isu yang beredar Jokowi memberi dukungan kepada Prabowo di Pilpres 2024.
Tak hanya itu, belakangan nama Erick santer disebut mulai berpeluang menjadi cawapres untuk Prabowo. Apalagi, Partai Amanat Nasional (PAN) gencar mengampanyekan Erick sebagai cawapres.
Puan ogah menanggapi lebih jauh soal isu tersebut. Yang jelas, kata dia, pertemuan elite politik harus terus dilakukan untuk mencari mufakat.
"Tetapi paling tidak, kalau tidak bisa ada musyawarah mufakat. Sudah pernah berbicara supaya tidak ada salah paham," kata dia.
Sebelumnya, Prabowo mengunggah foto momen makan bersama Jokowi dan Erick di akun Instagram resminya pada Selasa, 18 Juli 2023.
"Industri pertahanan nasional Indonesia harus kuat dan semakin maju," tulis Prabowo dalam unggahan itu.