Erick Thohir Pastikan Liga 1 Musim Depan Pakai VAR
SinPo.id - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir memastikan Liga 1 2023/2024 akan menggunakan VAR atau Video Assistant Referee mulai paruh kedua musim.
Ia berharap penggunaan VAR bisa membuat Liga 1 Indonesia semakin maju, bersaing dengan liga-liga terbaik di Asia.
"Saya targetkan liga, harus punya prestasi liga lebih baik dari liga-liga lain di Asia, karena ada enam pemain asing [dalam tim], lima non-Asia, satu Asia Tenggara, dan kita akan menyiapkan sistem VAR di Liga 1 pada musim setengah berikutnya. Bukan di awal, tetapi di tengah. Saya pastikan liga harus bisa itu," ucap Erick.
Erick berharap ada harmonisasi antara klub-klub Liga 1 dengan Timnas Indonesia. Pria yang menjabat sebagai Menteri BUMN itu menghadap
"Liga 1 sudah bersepakat dengan PSSI ketika Tim Nasional membutuhkan, klub mendukung. Nanti Liga 1 itu untuk saat persiapan TC Piala Asia di Qatar, Liga 1 akan berhenti. Selama AFC akan berhenti," ucap Erick.
"Selama FIFA Matchday Juni, September, Oktober, November, plus beberapa minggu di Desember akan berhenti. Itu Liga 1 akan mulai 1 Juli yang tadinya akhir Mei," imbuhnya.
Saat ini PSSI sedang menyiapkan serangkaian pelatihan buat wasit-wasit yang akan mengoperasikan VAR. Bukan sembarang wasit yang bisa menjalankan amanah ini, harus mereka yang tersertifikasi oleh FIFA.
Bukan cuma biaya yang besar, VAR juga membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang terlatih. Maka itu, penggunaan VAR belum bisa diterapkan dalam waktu dekat. Setidaknya di putaran pertama Liga Indonesia musim depan.