Polda Metro Jaya Buru Pengendara Arogan Berpelat Kepolisian yang Viral di Medsos

Laporan: Sigit Nuryadin
Jumat, 05 Mei 2023 | 14:37 WIB
Tangkapan layar pengemudi arogan yang viral di media sosial. (SinPo.id)
Tangkapan layar pengemudi arogan yang viral di media sosial. (SinPo.id)

SinPo.id - Polisi masih memburu pengendara mobil berpelat dinas kepolisian yang arogan. Sebelumnya, pengendara tersebut viral di media sosial usai diketahui memukul dan menodongkan senjata api kepada pengendara mobil lain di jalan Tol Tomang.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trrnoyudo Wisnu Andiko menyebut pihaknya tengah menyelidiki ihwal senjata yang dibawa oleh pengendara arogan tersebut.

"Adanya penggunaan dan jenis senjata yang digunakan, tentu penyidik akan melakukan proses penyelidikan," ujar Trunoyudo, Jumat, 5 Mei 2023.

Menurut Trunoyudo, pengendara yang menjadi korban itu sudah membuat laporan polisi ke Polda Metro Jaya atas dugaan tindak pidana penganiayaan.

"Pelapor melaporkan kejadian yang menimpanya berupa dugaan penganiayaan," tuturnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyampaikan bahwa pelat dinas kepolisian dari pengendara arogan tersebut palsu.

Dia mengatakan, setelah dilakukan pengecekan, pelat dinas tersebut tidak terdaftar di Polda Metro Jaya.

"Setelah dicek, plat itu palsu. Nomor itu tidak terdaftar di logistik Polda Metro Jaya," ujar Latif saat dihubungi, Jumat, 5 Mei 2023.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI