Sudah Beli Tiket, Jokowi Bakal Hadiri Konser Deep Purple di Solo
SinPo.id - Grup musik rock legendaris asal Inggris, Deep Purple bakal menggebrak Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat, 10 Maret 2023 mendatang di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Solo.
Momen kedatangan grup band yang dibentuk di London, Inggris tahun 1968 ini tentu sangat ditunggu penggemar musik tanah air. Apalagi terakhir mereka menyapa penggemarnya di tanah air pada 1975 silam.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo juga dikabarkan akan hadir dalam konser band yang terkenal dengan lagu 'Smoke on The Water' tersebut.
"Sudah ada pembelian tiket dari beliau (Presiden Jokowi), Pak Gubermur juga sudah beli tiket, tokoh-tokoh lain juga sudah, kayaknya juga sudah sold out," kata putra sulung Presiden Jokowi yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
Meski membenarkan jika Jokowi telah membeli tiket, namun Gibran belum memastikan apakah Kepala Negara akan menonton konser tersebut. Kata dia, tak ada permintaan lagu khusus dari Jokowi.
"Enggak ada (request lagu), enggak tahu (Jokowi menonton atau tidak)," ujarnya.
Dalam konser kali ini, Deep Purple memang secara khusus mengundang Presiden Jokowi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming.
“Kami mengundang Presiden Indonesia bapak Jokowi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Walikota Solo Gibran, kita akan bertemu besok dan akan menjadi malam yang luar biasa,” ucap vokalis Deep Purple Ian Gillan didampingi personel lainnya, seperti dikutip dari unggahan Instagram Rajawali Indonesia.
Konser Deep Purple kali ini akan mengulang perhelatan yang digelar pada 4 dan 5 Desember 1975 silam. Band Godbless juga hadir sebagai band pembuka pada konser kali ini.