PPATK Blokir Rekening Rafael Alun Sekeluarga
SinPo.id - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) memblokir puluhan rekening mantan Pejabat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Rafael Alun Trisambodo dan keluarganya.
Pemblokiran sebagai tindak lanjut temuan transaksi mencurigakan yang mengarah pada pencucian uang.
“Iya RAT (Rafael Alun Trisambodo), keluarga dan semua pihak terkait. Ada beberapa puluh rekening sudah kami blokir,” kata Kepala PPATK Ivan Yustiavandana saat dikonfirmasi, Jakarta, Selasa, 7 Maret 2023.
Ivan mengamini dari puluhan rekening yang diblokir itu di antaranya milik istri dan anak Rafael. Termasuk, rekening milik Mario Dandy Satrio.
“Iya (rekening istri dan anak-anaknya termasuk Mario Dandy),” kata Ivan.
PPATK juga telah memblokir rekening diduga milik konsultan pajak Rafael. Bahkan, beberapa rekening milik pihak yang diduga berkaitan dengan Rafael ikut diblokir.
"Iya ada pemblokiran terhadap konsultan pajak yang diduga sebagai nominee RAT (Rafael Alun Trisambodo) serta beberapa pihak terkait lainnya," kata Ivan.
PPATK juga telah memblokir rekening diduga milik konsultan pajak Rafael. Bahkan, beberapa rekening milik pihak yang diduga berkaitan dengan Rafael ikut diblokir.
"Iya ada pemblokiran terhadap konsultan pajak yang diduga sebagai nominee RAT (Rafael Alun Trisambodo) serta beberapa pihak terkait lainnya," kata Ivan.
Menurut Ivan, pemblokiran itu dilakukan lantaran PPATK mengendus adanya praktik pencucian uang secara profesional.
"Kami mensinyalir ada PML (professional money launderer) yang selama ini bertindak untuk kepentingan RAT (Rafael Alun Trisambodo)," kata dia.