Relokasi Warga Sekitar Depo Plumpang, Pemprov DKI Ikut Keputusan Pusat

Laporan: Khaerul Anam
Senin, 06 Maret 2023 | 11:58 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (PPID DKI)
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (PPID DKI)

SinPo.id - Kementerian BUMN akan melakukan rapat secara internal hari ini, untuk membahas reloksasi pasca kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara yang terjadi pada Jumat malam, 3 Maret 2023.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menuturkan, apapun hasilnya, pihaknya akan ikut keputusan dari pemerintah pusat. Hal ini disampaikan Heru menanggapi wacana relokasi warga di sekitar Depo Pertamina Plumpang.

"Pemprov DKI Jakarta ikut kebijakan Pemerintah Pusat (terkait relokasi warga Tanah Merah atau relokasi Depo Pertamina Plumpang)," kata Heru kepada wartawan, Senin 6 Maret 2023.

Heru menjelaskan, Pemprov DKI Jakarta, Menteri BUMN dan Presiden telah meninjau lokasi kebakaran dan melihat langsung kondisi tempat dan warga pasca kebakaran.

"Kan kemarin sudah ke sana, sudah memerintahkan kepada Menteri BUMN, sekarang sedang dibahas oleh beliau," ujarnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Menteri BUMN, Erick Thohir dan Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono segera mencari solusi agar kebakaran tidak kembali terulang.

Jokowi meminta agar merelokasi tempat tinggal warga yang berada di zona yang berbahaya di dekat Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara.

"Saya sudah perintahkan Menteri BUMN dan Gubernur DKI segera mencari solusi dari kejadian di Plumpang, terutama karena ini zona yang bahaya. Tidak bisa lagi ditinggali, tetapi harus ada solusinya. Bisa saja Plumpang-nya digeser ke reklamasi atau penduduknya yang digeser ke relokasi," kata Presiden Jokowi saat meninjau salah satu posko korban kebakaran Minggu, 3 Maret 2023.sinpo

Komentar: