Prabowo Subianto Puji Jokowi soal Penanganan Pandemi Covid-19

Laporan: Sinpo
Senin, 06 Februari 2023 | 20:33 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri HUT Ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Gerindra (Ashar/SinPo.id)
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri HUT Ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Gerindra (Ashar/SinPo.id)

SinPo.id - Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto memuji Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait penanganan pandemi Covid-19. Menurut Prabowo, Jokowi mampu menghadapi tekanan dari World Health Organization (WHO) pada awal pandemi.

Prabowo mengatakan Jokowi memutuskan tidak menerapkan kebijakan lockdown walau WHO dan negara-negara tetangga menekan Indonesia.

“Waktu Covid-19 meletus, seluruh dunia panik. Saya juga saksi Presiden kita ditekan oleh WHO, tetangga-tetangga kita untuk lockdown total. Beliau melihat kalau lockdown bagaimana rakyat kita yang paling miskin, rakyat yang makan dengan upah harian? Indonesia tidak mampu untuk lockdown, beliau ambil risiko itu,” ujar Prabowo dalam saat berpidato dalam acara HUT ke-15 Partai Gerindra di kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Senin, 6 Februari 2023.

Prabowo menyatakan keberanian Jokowi tersebut tentu sepatutnya diapresiasi. Hal ini karena Jokowi mengambil kebijakan di tengah berbagai tekanan yang menimpanya. “Itu leadership, itu kepemimpinan yang hebat. Saya harus akui,” tutur Prabowo Subianto.

“Saya jenderal ikut bertempur dalam aksi pertempuran, saya saksi lihat pemimpin yang bisa ambil keputusan dan pemimpin yang tidak ambil keputusan. Beliau adalah pemimpin yang bisa ambil keputusan dan keputusannya berani,” imbuh Prabowo.sinpo

Komentar: