Persib Bandung Kembali Puncaki Klasemen Liga 1, Tak Terkalahkan dalam 14 Laga

Laporan: Sinpo
Minggu, 05 Februari 2023 | 20:19 WIB
Luis Milla @PERSIB.co.id/Amandeep Rohimah
Luis Milla @PERSIB.co.id/Amandeep Rohimah

SinPo.id -  Persib menggilas PSS Sleman 2-0 pada pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2022/2023  di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 5 Februari 2023. Dua gol Persib diborong Ciro Alves menit 27 dan 40). 

Berkat kemenangan ini, Persib memperpanjang catatan 14 pertandingan tak terklahkan di era Luis Milla. Berkat kemenangan itu, Persib juga kembali menempati posisi pertama klasemen sementara dengan nilai 45, hasil 14 kali menang, 3 imbang dan 4 kalah. 

Pelatih PERSIB, Luis Milla menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen klub yang telah bekerja keras memperjuangkan pertandingan kontra PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 5 Februari 2023.

Ia senang karena timnya bisa bermain di kandangnya dengan dukungan Bobotoh. Kemenangan yang diraih timnya pun tak lepas dari kerja keras manajemen klub mengusahakan Stadion GBLA.

“Sebagai klub, bermain di kandang sendiri, menurut saya, sangat penting," kata pelatih asal Spanyol tersebut usai pertandingan.

Milla juga menyampaikan terima kasih kepada Bobotoh yang sudah memberikan dukungannya secara langsung di stadion. Menurutnya, kehadiran Bobotoh di stadion menjadi tambahan energi bagi pemain untuk tampil maksimal.

“Karena koneksi antara pemain, tim dengan Bobotoh begitu bagus. Saya mengucapkan juga terima kasih kepada pemain atas pertandingan yang mereka menangkan terutama performa bagus mereka di babak pertama,” ucapnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI