Prabowo dan Cak Imin Resmi Membuka Sekber Gerindra-PKB

Laporan: Juven Martua Sitompul
Senin, 23 Januari 2023 | 12:35 WIB
Prabowo Subianto bersama Cak Imin saat meresmikan Sekber/ SinPo.id/ Ashar SR
Prabowo Subianto bersama Cak Imin saat meresmikan Sekber/ SinPo.id/ Ashar SR

SinPo.id - Kantor Sekretariat Bersama (Sekber) Koalisi Partai Gerindra-Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi beroperasi. Peresmian dilakukan langsung oleh dua Ketua Umum Partai, yakni Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

"Hari ini kita resmi membuka Sekretariat Bersama Gerindra-PKB," kata Prabowo di Kantor Sekber Gerindra-PKB, Jakarta, Senin, 23 Januari 2023.

Prabowo menyebut peresmian Kantor Sekber ini sebagai wujud dari mengimpelementasikan kerja sama politik yang sudah diputuskan kedua partai saat deklarasi koalisi di Sentul, Bogor, Jawa Barat (Jabar) pada 13 Agustus 2022. Masing-masing partai bahkan telah bekerja maksimal memperkuat pondasi koalisi dalam menyongsong Pemilu 2024.

Sementara itu, Cak Imin membeberkan alasan peresmian Kantor Sekber digelar hari ini. Menurut dia, 23 Januari dipilih lantaran bertepatan dengan hari Rajab bagi kalangan santri dan umat Islam.

"Rajab ini berbenah dan persiapan menuju Ramadan," kata Cak Imin.

Cak Imin optimistis dengan peresmian ini, kerja sama yang dibangun Gerindra-PKB segera terwujud. Di antaranya melanjutkan kesuksesan pemerintahan sekarang hingga mewujudkan Indonesia yang adil dan sejahtera.

"Insyaallah dengan presmian ini kerja sama Gerindra-PKB terwujud. Melanjutkan kesuksesan yang ada, melompat lebih jauh lagi di masa mendatang. Akan sangat lengkap lagi untuk Indonesia yang adil dan sejahtera," tegas Cak Imin.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI