Penyanyi Rock David Crosby Meninggal Pada Usia 81 Tahun

Laporan: Galuh Ratnatika
Jumat, 20 Januari 2023 | 07:21 WIB
David Crosby Foto: Reuters
David Crosby Foto: Reuters

SinPo.id -  David Crosby, penyanyi rock di era 1960-an dan 70-an, meninggal dunia pada usia 81 tahun. Informasi itu disampaikan istri David Crosby, Jan Dance, seperti dilansir dari Reuters.

"Dengan sangat sedih setelah lama sakit, David (Croz) Crosby yang kita cintai telah meninggal dunia," kata istrinya, Jan Dance, pada Jumat 20 Januari 2023.

David Crosby bersama dengan Byrds and Crosby, Stills, Nash & Young (CSNY) merupakan penyanyi rock berpengaruh pada zamannya.

Crosby pada masanya dilantik ke Rock & Roll Hall of Fame sebagai anggota dari dua group band yang disegani, yakni Byrds, dengan lagu-lagu country dan folk, serta CSNY, yang menentukan sisi lembut dari musik generasi Woodstock.

Karyanya dengan Byrds dan CSNY telah sukses memadukan rock dan folk dengan cara baru dan menjadi bagian dari soundtrack untuk era hippie.

Namun di samping itu, Crosby pernah mengatakan bahwa ia menyesali masa mudanya yang ia sia-siakan dengan kehidupan yang bergejolak.

Karena selain kecanduan dengan narkoba hingga menyebabkan dirinya harus transplantasi hati, ia juga harus bertempur melawan hepatitis C dan diabetes.

"Saya khawatir waktu yang saya miliki di sini sangat singkat, dan saya sangat marah pada diri saya sendiri, selama 10 tahun, setidaknya waktu yang saya sia-siakan begitu saja. Saya malu akan hal itu," kata Crosby pada Juli 2019.

Terlebih kebiasaannya menkonsumsi narkoba dan kepribadiannya yang sering kasar berkontribusi pada kematian CSNY, hingga membuat para anggota grup band akhirnya berhenti berbicara satu sama lain.

Seperti diketahui, Crosby lahir pada 14 Agustus 1941 di Los Angeles. Ayahnya adalah seorang sinematografer yang memenangkan Golden Globe untuk "High Noon" pada tahun 1952 dan ibunya mengenalkannya pada grup folk the Weavers dan musik klasik.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI