Megawati Putuskan Tak Umumkan Capres PDIP

Laporan: Juven Martua Sitompul
Selasa, 10 Januari 2023 | 15:07 WIB
Megawati Soekarnoputri (SinPo.id/PDI P)
Megawati Soekarnoputri (SinPo.id/PDI P)

SinPo.id -  Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Sukarnoputri memutuskan tak mengumumkan nama calon presiden (capres) dari partainya di perayaan hari ulang tahun ke-50 partainya. Keputusan sosok Capres ditegaskan hak prerogatif Megawati.

“Sekarang nungguin. Enggak ada. Ini urusan gue,” kata Megawati saat berpidato di HUT ke-50 PDIP di Jexpo, Kemayoran, Jakarta, Selasa, 10 Januari 2022.

Sebagai Ketua Umum PDIP yang sah, Megawati mengeklaim mendapatkan mandat berupa hak prerogatif untuk menentukan sosok Capres dan Cawapres yang akan di usung PDIP di Pemilu 2024. Mandat itu diterima Megawati pada Kongres ke-V PDIP.

“Kan saya Ketua Umum terpilih lewat kongres partai, sebagai institusi partai maka oleh kongres partai sebagai institusi tertinggi partai maka diberikan lah kepada Ketua Umum hak prerogatif untuk menentukan siapa yang dicalonkan," ujar Megawati menegaskan.

Megawati memahami begitu banyak orang yang menunggu pengumuman nama capres di HUT ke-50 PDIP. Padahal, kata dia, acara ini hanya seremonial 50 tahun berdirinya partai berlambang moncong putih tersebut.

“Kenapa ya, orang ini sebetulnya seremonial 50 tahun, karena ini yang ditunggu-tunggu kalau orang main taruhan sudah masang, yang mau diumukan Ibu, siapa?" tanya Megawati.

Pernyataan Megawati ini kemudian disambut meriah oleh para kader yang hadir. Namun, Megawati kembali menegaskan tidak akan menyampaikan nama capres maupun cawapres pada hari ini.

"Ya ntar dulu, memangnya situ, tepuk tangan mau tergiur umumkan, enggak," katanya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI