Sterlisasi 1.385 Gereja di Jakarta, Polisi Kerahkan Penjinak Bom
SinPo.id - Polda Metro Jaya mengerahkan tim penjinak Bom (jibom) untuk melakukan sterilisasi di 1.385 Gereja menjelang ibadah Hari Raya Natal 2022.
Hal ini diungkapkan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan saat dihubungi, Sabtu, 24 Desember 2022.
"Sebelum melakukan kegiatan peribadatan dilakukan juga sterlisasi oleh jibom untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," ujar Kabid Humas.
Ia menerangkan pengerahan unit Jibom dari satuan korp Brimob Polda Metro Jaya merupakan langkah antisipasi pengamanan jelang perayaan Natal yang berlangsung mulai hari ini.
Zulpan mengungkapkan semua gereja di wilayah hukum Polda Metro Jaya telah disterilisasi.
Adapun proses pengamanan juga melibatkan unsur TNI, masyarakat dan pengamanan dalam (pamdal).
"Terhadap gereja-geraja yang ada di wilayah Polda Metro Jaya berjumlah 1.385, kemudian gereja-gereja tersebut juga kita lakukan pengamanan berikut dengan kekuatan dari Polri, TNI dan juga masyarakat dan juga dari pamdal kita libatkan," katanya.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan Operasi Lilin 2022, akan digelar selama sekitar dua pekan, yakni mulai 23 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023 mendatang.
Dia berharap operasi ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melakukan kegiatan ibadah maupun berlibur pada Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023.
"Tentunya kita semua akan berusaha semaksimal mungkin agar seluruh rangkaian kegiatan dan aktivitas masyarakat di akhir tahun bisa berjalan dengan baik," katanya.