NasDem Usul Deklarasi Koalisi 10 November, PKS Minta Pondasi Koalisi Diperkuat

Laporan: Sigit Nuryadin
Sabtu, 29 Oktober 2022 | 00:04 WIB
PKS (PKS.id)
PKS (PKS.id)

SinPo.id -  NasDem mengusulkan deklarasi koalisi antara NasDem, PKS dan Demokrat digelar pada 10 November 2022. Juru Bicara PKS Muhammad Kholid menghormati usulan partai besutan Surya Paloh. Namun, dia meminta sebelum deklarasi pondasi koalisi harus diperkuat terutama agenda yang belum tuntas dibahas dalam tim kecil ketiga partai politik (parpol).

"Namun, kami meminta agar pondasi koalisi diperkuat terlebih dahulu. Harus tuntaskan semua pekerjaan rumah yang belum tuntas dibahas di tim kecil," kata Kholid saat dihubungi, Jumat, 28 Oktober 2022.

Kholid berharap pembahasan tim kecil ketiga parpol itu mengalami kemajuan terutama pembahasan terkait platform perjuangan, desain pemerintahan ke depan, strategi pemenangan dan skema capres-cawapres. Sebab menurut Kholid, tak baik jika koalisi dibangun karena keterpaksaan.

"Kalau fondasi di tim kecil kokoh, pembahasan tuntas, maka ke depan koalisinya akan kuat. Tapi kalau dipaksakan, justru tidak baik. Kita harus bangun mutual trust and respect dan equal partnership," kata Kholid.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI