Masyarakat Maluku Utara Berharap Kapitan Banau Jadi Pahlawan Nasional, Apa Respon Jokowi?

Laporan: Tri Bowo Santoso
Kamis, 29 September 2022 | 07:16 WIB
Banau bin Alum bin Abdul Gani alias Kapitan Banau. Foto: Istimewa
Banau bin Alum bin Abdul Gani alias Kapitan Banau. Foto: Istimewa

SinPo.id - Masyarakat Maluku Utara mengusulkan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar Kapitan Banau dijadikan pahlawan nasional.

Presiden Jokowi-pun merespon usulan itu  saat berkunjung ke Pasar Rakyat Jailolo, Halmahera Barat, Rabu, 28 September 2022.

"Saya sudah ingat namanya nanti terakhir biasanya masuk ke meja saya," ujar Jokowi di Pasar Rakyat Jailolo, Rabu, 28 September 2022.

Jokowi meminta masyarakat mengusulkan Kapitan Banau menjadi pahlawan kepada pemerintah daerah (pemda). Nantinya, pemda akan memberitahukan ke tim pengkaji untuk selanjutnya disampaikan ke presiden.

"Diusulkan saja, kepada Tim, itu ada timnya. Nanti kalau sudah masuk ke saya, siapa tadi namanya? Kapitan Banau, ya nanti saya sudah ingat," tutur Jokowi.

Sebagaimana diketahui, upacara penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional dilaksanakan Presiden RI menjelang Peringatan Hari Pahlawan pada 10 November.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI