Pertalite Alami Penurunan Kualitas? Stafsus Menteri BUMN Bilang Begini
SinPo.id - Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga angkat bicara soal tudingan Pertalite saat ini yang dianggap lebih boros. Menurutnya itu merupakan informasi bohong alias hoaks.
"Sama saja, (Pertalite) ada standarnya. Itu isu hoaks," ucap Arya seperti dikutip Selasa, 27 September 2022.
Seperti diketahui, warganet sedang ramai soal perbedaan Pertalite lama dan baru. Disebutkan perubahan kualitas Pertalite terjadi usai pemerintah menaikkan harga untuk bahan bakar Ron 90 itu.
Perubahan kualitas ini dituding menjadikan konsumsi BBM lebih boros. Itulah yang menyebabkan antrean panjang di SPBU setiap saat.
Di sisi lain, PT Pertamina (Persero) pun menegaskan bahwa kualitas BBM RON 90 tidak berubah. Pertalite yang diedarkan telah sesuai Keputusan Dirjen Migas Nomor 0486.K/10/DJM.S/2017 tentang Standar dan Mutu Bahan Bakar Minyak Jenis Bensin 90 Yang Dipasarkan Di Dalam Negeri.
Hal tersebut disampaikan Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting.
“Saat ini hasil uji RVP (Reid Vapour Pressure).dari Pertalite yang disalurkan dari Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina masih dalam batasan yang diizinkan, yaitu dalam rentang 45-69 kPa (Kilopascal),” kata Irto dalam keterangan tertulis.