Peringati HUT ke-77 RI, Wagub DKI Apresiasi Seniman dan Budayawan

Laporan: Zikri Maulana
Rabu, 17 Agustus 2022 | 14:26 WIB
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (SinPo.id/Zikri)
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (SinPo.id/Zikri)

SinPo.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria turut menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-77. Dalam Instagram pribadinya, Riza bersama keluarga antusias menyanyikan lagu Hari Merdeka.

Lagu nasional itu diketahui diciptakan oleh mendiang Husein Muntahar. 

"Om @indraaziz, izin ya. Saya, istri @ellisasumarlin dan anak ikutan duet, terima kasih telah menggunakan kepakarannya untuk memeriahkan hari bersejarah ini," kata Riza seperti dikutip dari akun Instagram miliknya, Rabu 17 Agustus 2022. 

Perjuangan merebut kemerdekaan, kata Riza, tidak hanya dilakukan dengan senjata dan diplomasi. Oleh karena itu, penting untuk menghormati setiap golongan yang turut serta dalam perjuangan meraih kemerdekaan. 

"Tapi juga lewat seni, baik itu lagu, musik, film, puisi, novel dan karya sastra lainnya. Sejarah mengakui peran besar golongan seniman, budayawan, para pujangga, dan lain-lain dalam merebut dan mengisi kemerdekaan," tambahnya.

Lebih lanjut, Riza menghimbau kepada para orang tua untuk menghormati setiap keahlian yang dimiliki anak-anaknya. Sebab, kata Riza, setiap keahlian bisa jadi sarana untuk mencerdaskan warga, membanggakan bangsa dan negara.

"Jadi mari hormati, apapun jurusan kuliah pilihan anak kita, hormati medan pengabdian yang mereka sukai, dukung hobi yang mereka tekuni," tegasnya. 

Tak lupa, Riza juga turut mengucapkan selamat atas Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke-77. Dia juga mengajak masyarakat untuk meneruskan perjuangan para pahlawan. 

"Selamat Ultah ke-77 Republik Indonesia, kami siap berkorban untuk kejayaanmu. Mari jadikan sejarah sebagai warisan pengalaman yang harus diteruskan oleh generasi kita hari ini," tuturnya.sinpo

Komentar: