Polres Lombok Barat Bentangkan Merah Putih di Pulau yang Pernah Diklaim Australia

Laporan: Tri Setyo Nugroho
Senin, 15 Agustus 2022 | 11:46 WIB
Upacara yang dilakukan Polres Lombok Barat di pulau yang pernah diklaim Malaysia (SinPo.id/Polres Lombok Barat)
Upacara yang dilakukan Polres Lombok Barat di pulau yang pernah diklaim Malaysia (SinPo.id/Polres Lombok Barat)

SinPo.id - Memperingati hari ulang tahun Republik Indonesia ke-77, Polres Lombok Barat melaksanakan pengibaran bendera merah putih di Pulau Setapang. Pulau terluar di NTB ini sebelumnya pernah diklaim Australia

Merujuk pada wilayah administratifnya, Pulau Sepatang terletak di Dusun Panggang, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Pengibaran bendera merah putih dipimpin langsung oleh Kapolres Lombok Barat AKBP Wirasto Adi Nugroho. Pengibaran dilakukan demi menumbuhkan rasa cinta tanah air mulai dari wilayah pelosok atau terpencil.

“Untuk menumbuhkan semangat nasionalisme Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), terhadap masyarakat dan penduduk yang ada di Dusun Panggang. Sekaligus menyambut atau memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 Polres Lombok Barat,” kata Wirasto dalam keterangan tertulisnya, Senin 15 Agustus 2022.

Pengibaran bendera merah putih, kata Wirasto, turut melibatkan siswa SDN 13 Buwun Mas, guru, dan personel Polsek Sekotong. Pihaknya juga merasa mendapat dukungan dari masyarakat untuk menjaga pulau yang diberi nama Shopia Lousia oleh masyarakat Australia itu.

“Dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia dan menggugah semangat patriotisme serta jiwa kebangsaan. Sesuai dengan tema besar peringatan yakni pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Panggang M Nasir mengatakan, warganya dengan khidmat mengikuti ucapaca bendera. Apalagi bendera yang dibentangkan dalam upacara terbilang besar.

“Terima kasih, terutama kepada Polres Lombok Barat yang turut berpartisipasi bersama karang taruna,” ujar Nasir.

Dia pun berharap pulau terluar tersebut di masa mendatang dapat lebih maju dalam berbagai aspek. “Harapannya mewujudkan pulau terluar ini supaya kedepannya lebih maju dan untuk akses jalan ini biar maju juga,” pungkasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI