Arema Pensiunkan Nomor Punggung 1 Milik Kiper Legendaris Kurnia Meiga
SinPo.id - Arema FC resmi memensiunkan jersey nomor 1 milik penjaga gawang Kurnia Meiga. Keputusan ini diambil sebagai bentuk penghormatan untuk sang kiper legendaris.
Meiga diketahui merupakan kiper yang membawa klub asal Malang itu juara Indonesia Super League, pada tahun 2009-2010 silam. Meiga sendiri merupakan sosok yang tak dapat dipisahkan dari keberhasilan Arema Indonesia kala itu.
Saat Arema itu Arema tercatat menjadi tim yang paling sedikit kebobolan. Arema hanya kebobolan 22 gol dari 24 pertandingan.
Namun sayang kepiawaian Meiga mempertahankan gawang harus terhenti lantaran sakit gangguan fungsi matayang dideritanya, pada 2019 silam. Alhasil kiper langganan Timnas itu harus pensiun dini
Hal ini yang membuat manajemen Arema FC akhirnya memutuskan tak menggunakan nomor punggung 1. Ini merupakan salah bentuk penghormatan kepada Meiga.
"Selamat kepada Arema FC yang menjadi juara Piala Presiden 2022. Jiwa jawara saya hanya untuk Arema FC," ujar Meiga dalam video Instagram Arema FC.
Meiga juga mengucapkan terima kasih kepada Arema FC yang memensiunkan nomor punggung 1. Nomor tersebut memang identik dengannya saat membela klub kebanggaan masyarakat Malang itu.
"Terima kasih atas upaya manajemen Arema FC yang telah menjadikan nomor punggung 1 hanya untuk diperuntukkan untuk saya. Saya doakan Arema FC jadi juara liga tahun ini. Salam satu jiwa," kata Meiga.
Sementara itu Manajer Arema FC Ali Rifki mengakui bila Meiga pantas dijadikan salah seorang legenda Arema FC yang dihormati. "Untuk menghormati Kurnia Meiga, dia legenda Arema FC," kata Ali.