Pemerintah Texas Kritik Penanganan Aparat dalam Selidiki Penembakan Sekolah Robb

Laporan: Galuh Ratnatika
Selasa, 19 Juli 2022 | 11:16 WIB
Tragedi penembakan di Robb Elementary School di kota kecil Uvalde, Texas, Amerika Serikat (AS), telah menewaskan 19 siswa, dan dua orang guru. Foto: IStimewa
Tragedi penembakan di Robb Elementary School di kota kecil Uvalde, Texas, Amerika Serikat (AS), telah menewaskan 19 siswa, dan dua orang guru. Foto: IStimewa

SinPo.id - Departemen Keamanan Publik (DPS) di Texas, mengkritik aparat penegak hukum atas tragedi penembakan di Robb Elementary School di kota kecil Uvalde, Texas, Amerika Serikat (AS) pada bulan Mei 2022 silam.

Kritikan tersebut dilayangkan setelah pihak legislator menyebut adanya kegagalan sistemik dan kepemimpinan yang buruk dari aparat. Oleh sebab itu, komite internal akan dibentuk untuk melanjutkan pemyelidikan.

"Mengapa butuh lebih dari satu jam bagi polisi dan petugas lainnya untuk menghadapi dan membunuh pria bersenjata itu," kata DPS, seperti dilansir dari Reuters, Selasa 19 Juli 2022.

DPS membentuk komite internal untuk melakukan perbaikan, dan meninjau ulang kinerja aparat penegak hukum dalam menangani kasus penembakan tersebut. Guna mengetahui apakah ada pelanggaran kebijakan dari hasil pemeriksaan.

"Dalam hal ini, penegak hukum telah gagal memprioritaskan keselamatan nyawa korban, karena tidak adanya kepemimpinan yang jelas," tutur DPS.

Padahal dalam laporan setebal 77 halaman yang dirilis pada hari Minggu lalu, diketahui bahwa terdapat sekitar 90 polisi yang datang ke sekolah ketika penembakan berlangsung di tengah suasana yang kacau. Namun, mereka gagal menghalau peluru yang menewaskan banyak siswa.

"Dalam laporan itu juga ditemukan bahwa dari sekitar 142 peluru yang ditembakkan penyerang di dalam gedung, hampir sekitar 100 tembakan itu ditembakkan sebelum petugas memasuki sekolah," ungkapnya.

Kecaman dan kritikan publik, khususnya dari anggota keluarga korban, serta legislator negara bagian, dilayangkan kepada Pete Arredondo, selaku kepala kepolisian setempat yang menangani kasus tersebut. Sementara Departemen Kehakiman AS mengatakan akan meninjau kembali kasus tersebut.

Seperti diketahui, tragedi penembakan di Robb Elementary School di kota kecil Uvalde, Texas, Amerika Serikat (AS), telah menewaskan 19 siswa, dan dua orang guru. Meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga korban.

 sinpo

Komentar: