Masuk Final, Chico Janji Berikan yang Terbaik bagi Indonesia
SinPo.id - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo melaju ke babak final Malaysia Masters 2022. Chico berhasil mengandaskan wakil China, Lu Guang Zu, dengan skor dramatis skor 20-22, 23-21, dan 21-19.
Pada pertandingan tersebut, Chico harus bersusah payah mengalahkan Lu Guang. Kalah di gim pertama, Chico berhasil membalas di gim kedua.
Di gim ketiga, pertarungan antar keduanya semakin seru. Kejar mengejar poin tak dapat dihindari.
Pada akhirnya Chico berhasil mengandaskan perlawanan Lu Guang dengan skor tipis, 21-19.
Di partai final, Chico sudah ditunggu pebulutangkis tunggal putra asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus yang berhasil mengandaskan perlawanan wakil India, Prannoy H.S.
Chico menyebut, di partai final nanti dirinya akan mempersembahkan yang terbaik bagi Indonesia. Dia mengaku menikmati setiap permainan yang berlangsung.
"Jadi ke final ini bentuk supaya saya bisa lebih percaya diri lagi dan bisa lebih menikmati setiap bermain dan Alhamdulillah makin ke sini sudah lebih baik. Untuk final saya mau kasih yang terbaik dulu," katanya.