Ustaz Abdul Somad Dideportasi Dari Singapura, Penyebabnya Belum Jelas

Laporan: Bayu Primanda
Selasa, 17 Mei 2022 | 10:07 WIB
Unggahan UAS/net
Unggahan UAS/net

SinPo.id -  Ustaz Abdul Somad atau yang akrab dipanggil UAS dikabarkan mendapat perlakuan hukum dari pihak imigrasi Singapura.

Penceramah kenamaan itu ditahan dan dideportasi dari Negeri Singa tersebut.

Hal tersebut diungkap pria yang akrab disapa UAS tersebut melalui instagram pribadinya, @ustadzabdulsomad_official.

"UAS di ruangan 1x2 meter seperti penjara di imigrasi, sebelum dideportasi dari Singapore," tulis UAS, dikutip Selasa (17/5).

Belum diketahui penyebab pasti kejadian tersebut, UAS mengungkap, dia akan menjelaskannya besok.

"Berita lengkapnya saksikan esok wawancara UAS," sambung pernyataan tersebut.

UAS menyematkan sebuah foto dalam unggahannya yang menggambarkan  dirinya mengenakan masker putih dan memakai baju koko warna abu-abu, serta topi hitam.

UAS juga mengunggah video suasana ruangan yang ia tempati. Foto dan video tersebut diunggah sekitar pukul 22.00 WIB pada Senin (16/5).sinpo

Komentar: