Breaking News: 44 Eks Pegawai KPK Dilantik Jadi ASN Polri Besok Pagi

Laporan: Samsudin
Rabu, 08 Desember 2021 | 17:31 WIB
Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo/Ist
Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo/Ist

SinPo.id - Usai menerima tawaran Polri menjadi ASN dan mengikuti tes uji kompetensi sesuai dengan Peraturan Polri Nomor 15 Nomor 2021 sebelumnya, Polri memastikan 44 mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan dilantik menjadi aparatur sipil negara (ASN) Polri pada Kamis (9/12).

Kepala Divisi Humas Polri Irjen (Pol) Dedi Prasetyo mengatakan, pelantikan diagendakan pukul 09.00 WIB di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta.

"Dilantik oleh Asisten SDM Kapolri (Irjen Wahyu Widada). Lengkap 44 orang," kata Dedi saat diminta konfirmasi, Rabu (8/12).

Lanjut Dedi, setelah dilantik menjadi ASN Polri, 44 orang itu akan mengikuti pendidikan di Pusat Pendidikan Administrasi Lemdiklat Polri di Bandung.

Sebelumnya, soal NIK 44 Eks pegawai KPK, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Rusdi Hartono mengatakan Polri tengah berkoordinasi dengan BKN.

“Sehubungan dengan rekrutmen daripada eks pegawai KPK sampai kemarin telah dilakukan uji kompetensi yang diikuti oleh 44 orang dan tentunya masih berproses,” katanya.

“SSDM Polri sedang berkoordinasi dengan BKN untuk menetapkan NIK kepegawaian dari 44 pegawai KPK yang kemarin mengikuti uji kompetensi,” sambungnya.

Rusdi menegaskan, penempatan 44 mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi sebagai aparatur sipil negara (ASN) Polri disesuaikan dengan kompetensi masing-masing.

"Yang jelas dari awal penempatan eks pegawai KPK ini tidak akan keluar dari apa yang menjadi kompetensi eks pegawai KPK tersebut. Ada sebagai penyidik, penyelidik, SDM, perencana, dan sebagainya ini menjadi salah satu yang akan dipertimbangkan dalam formasi jabatan di tubuh ASN Polri," kata Rusdi di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (8/12).

Beberapa eks pegawai yang menyatakan kesediaan bergabung ASN Polri yakni Novel Baswedan, Yudi Purnomo Harahap, Muhammad Praswad Nugraha, dan Giri Supradiono. Mereka pun menjalani uji kompetensi di Mabes Polri pada Selasa (7/12).

BERITALAINNYA
BERITATERKINI