Aksi Perampokan Bersenpi Di Kota Serang Digagalkan Dua Polwan

Laporan: Vera
Sabtu, 18 September 2021 | 16:06 WIB
Perampok Bersenpi dilumpuhkan dua Polwan/RMOLBanten
Perampok Bersenpi dilumpuhkan dua Polwan/RMOLBanten

SinPo.id - Aksi perampokan menggunakan senjata api saat solat Jumat mengagetkan warga Kota Serang, Banten. Pelaku Bersenpi tersebut sempat menembak kasir mini market hingga melukai lengan kirinya. Kemudian dilakukan aksi pengejaran dan dilumpuhkan petugas kepolisian yang tengah berpatroli.

Junaedi, kasir mini market (korban) mengaku awalnya sedang beres-beres barang-barang. Kemudian melihat pelaku terus melihat-lihatnya.

Curiga dengan tindak tanduk pelaku, akhirnya Junaedi menegur pelaku.

"Saya nanya, ada yang mau dibeli tidak, kata pelaku tidak ada. Eh pas berdiri barang-barang perlengkapan bayi tidak ada," ujar Junaedi di kutip dari RMOLBanten, Jumat, (17/9).

Usai ditegur, kemudian pelaku naik mobil. Namun, tak lama pelaku turun kembali dan melancarkan aksinya.

"Dari situ saya orang itu mau merampok. Saya telepon temen yang dikasir toko itu, tidak lama kemudian dia lari dan langsung membawa mobilnya ngebut. Pas ngejar, tiba-tiba berhenti dan menembakan dengan senjata api ke lengan saya," katanya.

Pada saat bersamaan, Polwan Polda Banten mendekati tempat kejadian perkara karena kejadian tersebut sempat membuat ramai keadaan sekitar.

"Ya, saya sedang melintas di depan Indomaret, kok ramai ya, seketika saya turun bersama rekan saya” tutur Aipda Dian yang berdinas di satker Rorena Polda Banten.

Barang bukti yang berhasil didapatkan pada saat diamankan yaitu beberapa minyak wangi, baby oil, sabun, KTP berjumlah 5 buah, dan 1 pucuk senjata air soft gun.

Untuk menghindari amukan warga, tersangka berhasil diamankan dan dibawa ke Mapolres Serang Kota untuk ditindaklanjuti. sinpo

Komentar: