Harga Vitamin Dan Obat-obatan Di Pasar Pramuka Naik

Laporan: Rahmat
Jumat, 10 September 2021 | 21:45 WIB
Ilustrasi obat-obatan/ net
Ilustrasi obat-obatan/ net

SinPo.id - Sejumlah obat dan vitamin  di Pasar Jaya Pramuka, kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Jumat pagi,(10/9) mengalami kenaikan harga. Kenaikan mulai dari dua sampai lima persen dari harga sebelumnya.

Sejumlah obat obatan dan vitamin mulai mengalami kenaikan harga, di Pasar Pramuka, kecamatan Matraman, Jakarta Timur, pada Jumat pagi.

Walaupun kenaikan harga nya tidak signifikan, namun semua jenis obat obatan dan vitamin di Pasar Pramuka mulai mengalami kenaikan dari dua persen hingga lima persen.

Salah satu obat yang paling diburu di Pasar Pramuka saat ini adalah Paracetamol dan vitamin C, vitamin B, dan D, dengan harga bervariasi, mulai dari Rp 250.000 hingga Rp 400.000.

Menurut seorang pembeli, mencari obat dan vitamin di Pasar Pramuka saat ini tidak sulit,seperti tahun sebelumnya, dan harga obat dan vitamin pun masih sangat terjangkau.

Sementara itu, menurut Yoyon, yang merupakan ketua asosiasi pedagang Pasar Pramuka, obat dan vitamin di pasar pramuka juga tersedia apabila nanti terjadi gelombang ke tiga Covid-19.

"(Yang naik harganya) termasuk vitamin juga. Mulai sekarang naiknya, awal September ini,"ucap
Ketua asosiasi pedagang Pasar Pramuka, Yoyon, di Jakarta Timur, Jumat (10/9).

Sementara itu, para pedagang pasar berharap, agar seluruh distributor langsung mengirim obat obatan ke Pasar Pramuka. Sehingga tidak terjadi kelangkaan barang suatu saat nanti.sinpo

Komentar: