Pemotongan Hewan Kurban Di DPR Digelar Besok, Ini Daftar Para Penerima

Laporan: Tisa
Selasa, 20 Juli 2021 | 19:00 WIB
Sekjen DPR Indra Iskandar/Net
Sekjen DPR Indra Iskandar/Net

SinPo.id - Pemotongan hewan kurban di Kompleks Parlemen, Senayan akan dilaksanakan pada Rabu (21/7) besok.

Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar, Selasa (21/7)

"Untuk pemotongan kurban akan dilakukan besok pagi," ucap Indra Indra Iskandar.

Adapun kata Indra pemotongan dilakukan  dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Pemotongan  hewan kurban kata Indra, menggandeng pihak ketiga yang profesional. 

"Prosesi semua pemotongan dilakukan pihak ketiga yang profesional dengan protokol kesehatan yang ketat. Karena ini menyangkut tanggung jawab," ujarnya.

Indra menyebut hingga Senin siang (19/7), jumlah hewan kurban yakni 13 sapi dan 18 kambing.

"Update kemarin siang ada 13 sapi, 18 kambing," katanya.

Tak hanya itu, Indra menuturkan nantinya daging kurban akan dibagikan ke wilayah yang kurang mampu di sekitar DPR.

Bantuan akan diantar ke titik-titik yang sudah ditentukan.

"Pembagian itu sudah diproyeksikan pada masyarakat yang kurang mampu di sekitar DPR khususnya di daerah Palmerah, Kebayoran Lama yang diproyeksikan sangat rentan," kata Indra.

"Ada simpul-simpul yang nanti sudah kita proyeksikan. Simpul-simpul yang akan datang dan kita bantu membawakan daging yang sudah siap ke titik-titik RT-RT di Palmerah dan Kebayoran lama saja," demikian Indra Iskandar.

Sasaran distribusi daging kurban MPR, DPR dan DPD RI yakni :

1. Petugas cleaning service yang ada di gedung MPR, DPD dan DPD RI

2. Petugas office boy/pramu bakti

3. Petugas pertamanan dan kebun

4. Karyawan warung yang ada di lingkungan parlemen

4. Petugas Pamdal (pengamanan dalam)

5. Petugas PSU di sekitaran GBK

6. Ojek online yang sering mangkal di stasiun palmerah

7. Masyarakat sekitaran/seputaran gedung DPR

8. Petugas Damkar.sinpo

Komentar: