Jokowi Perintahkan Kepala Daerah Pertajam PPKM Mikro

Laporan: Tisa
Rabu, 23 Juni 2021 | 18:50 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)/BPMI
Presiden Joko Widodo (Jokowi)/BPMI

SinPo.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan pimpinan daerah baik gubernur, bupati, maupun wali kota, untuk meneguhkan komitmennya dalam mempertajam penerapan PPKM mikro.

Menurutnya, posko-posko Covid-19 yang telah ada di masing-masing wilayah desa atau kelurahan harus dioptimalkan.

"Saya minta kepada gubernur, bupati dan wali kota untuk meneguhkan komitmennya mempertajam penerapan PPKM mikro, optimalkan posko-posko covid 19 yang telah terbentuk di masing-masing wilayah desa atau kelurahan," ucap Jokowi dalam akun youtube Sekretariat Presiden, Rabu (23/6).

Hal ini mengingat lonjakan kasus positif sangat pesat sehingga menyebabkan tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit juga semakin meningkat.

Kepala Negara menegaskan bahwa fungsi utama posko adalah mendorong perubahan perilaku masyarakat agar disiplin 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan).

Menurut Jokowi, kedisiplinan 3M menjadi kunci, dan menguatkan pelaksanaan 3T (testing, tracing, treatment) hingga di tingkat desa. 

"3M menjadi kunci dan menguatkan pelaksanaan 3T testing tracing, treatment hingga ke tingkat desa," kata Jokowi.

Karenanya, Jokowi mengajak semua masyarakat untuk displin ketat dalam menghadapi pandemi Covid-19 .

"Mari kita semua lebih berdisiplin, disiplin yang kuat dalam menghadapi wabah ini," tutur Jokowi. 

"Wabah ini masalah yang nyata, penyakit ini tidak mengenal ras maupun diskriminasi. Setiap orang, tak peduli apa asal-usul, status ekonomi, agama maupun suku bangsanya, semuanya, dapat terkena. Ini penyakit yang tidak melihat siapa kita. Jika kita tidak berhati-hati dan disiplin menjaga diri, kita bisa kena," sambungnya.sinpo

Komentar: