Dasco Yakin Efek Samping Vaksin Nusantara Minim

Laporan: Lilis
Rabu, 14 April 2021 | 13:23 WIB
Dok. Istimewa
Dok. Istimewa

sinpo - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menceritakan proses saat divaksinasi Vaksin Nusantara. Menurutnya, prosesnya sama seperti vaksinasi pada umumnya. 

"Tidak terlalu lama saya pikir kalau ini dijadikan proses vaksinasi itu juga tidak akan membutuhkan waktu yang lama, seperti proses vaksinasi biasa sebelumnya," kata Dasco di RSPAD, Jakarta, Rabu (14/4/2021).

Ia mengatakan sebelum menjalani vaksinasi, pemeriksaan kesehatan sudah dilakukan lebih dulu sebelumnya. Lalu juga ditanya soal penyakit yang diderita sebelumnya.

"Kita sudah tuliskan dan itu juga berlaku nanti prosedurnya bagi setiap yang akan diambil uji klinis fase 2 ini," kata Dasco.

Ia menyebut selain dirinya, ada sekitar 40 orang di komisi IX DPR yang juga divaksinasi Vaksin Nusantara. Anggota DPR yang divaksin tadi sudah mendapatkan keterangan dari para dokter soal kemungkinan efek samping vaksin ini.

"Saya pikir ini kemungkinannya juga kecil, saya sudah pernah juga mendapatkan terapi securesall di RSPAD ini sudah 2 kali dengan metode yang mirip, namun cairan yang berbeda dan itu tidak ada efek samping saya sudah terima selama 2 kali," katanya.

Adapun selama 7 hari ke depan, ia menambahkan mereka yang sudah divaksin dapat beraktifitas biasa. "Cuma satu yang ditekankan harus tetap menjaga prokes karena ada kemungkinan kalau kita tidak jaga prokes kita bisa terkontaminasi covid," katanya.sinpo

Komentar: