Siang Ini, Presiden Tinjau Posko Kecelakaan SJ-182 di JITC II

Laporan: Tisa
Rabu, 20 Januari 2021 | 14:03 WIB
Presiden Jokowi didampingi Kepala BNPB Doni Monardo saat meninjau lokasi pengungsian bencana gempa Sulbar (Foto: Biro Pers Setpres)
Presiden Jokowi didampingi Kepala BNPB Doni Monardo saat meninjau lokasi pengungsian bencana gempa Sulbar (Foto: Biro Pers Setpres)

sinpo, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meninjau posko darurat evakuasi kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Dermaga JICT II, Jakarta Utara, Rabu (20/01/2021) siang.

"Disampaikan rencana giat kunjungan presiden di posko pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Presiden tiba di Posko JICT, pukul 14.00 WIB, disambut Panglima TNI dan Kapolri," kata Kasubag Protokol Basarnas, Abdullah melalui keterangannya, Rabu (20/1/2021).

Ia mengungkapkan, Jokowi rencananya akan meninjau tenda Basarnas di JITC II dengan disambut oleh Kepala Basarnas Marsma TNI Bagus Puruhito. 

Dalam peninjauan ini Presiden didampingi Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi hingga Dirut Jasa Raharja Budi Rahardjo.

"Presiden, Panglima TNI, dan Kapolri menuju tenda Basarnas disambut oleh Kabasarnas. Pejabat pendamping antara lain Menhub, Kabasarnas, Ketua KNKT, Dirut Jasa Raharja, dan Kepala RS Polri," tuturnya.

Saat kunjungan Kepala Negara ini, Bagus dan Soerjanto sedianya akan memberikan paparannya masing-masing. 

Setelah menyampaikan pemaparannya, Jokowi selanjutnya akan menuju ke lokasi tempat penampungan puing pesawat SJ-182.

"Selesai Kabasarnas dan KNKT paparan dilanjutkan dengan peninjauan serpihan pesawat oleh presiden dan pendamping," jelasnya.

Dalam kunjungan Jokowi ini, bakal diakhiri dengan Menhub Budi Karya dan Dirut Jasa Raharja yang memberikan santunan kepada keluarga korban. 

"Presiden yang akan menyaksikan secara langsung proses penyerahan santunannya," ucap Abdullah. sinpo

Komentar: