Kemenhaj: Layanan Jemaah Haji Bukan Sekedar Selesai, tapi Harus Memuaskan

Laporan: Tio Pirnando
Kamis, 15 Januari 2026 | 10:56 WIB
Ilustrasi PPIH sedang mengikuti diklat. (SinPo.id/dok. Kemenhaj)
Ilustrasi PPIH sedang mengikuti diklat. (SinPo.id/dok. Kemenhaj)

SinPo.id - Direktur Jenderal Bina Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenhaj Puji Raharjo mengingatkan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) untuk tidak sekedar menyelesaikan tugas sebagai kewajiban, namun harus menghadirkan layanan prima yang membuat jemaah haji 1447H/2026M puas. 

"Kita bukan sekedar kita selesai melaksanakan tugas, tetapi memastikan apa yang kita selesaikan betul-betul diterima sebaik-baiknya dan jemaah mendapat kepuasan tertinggi," kata Puji dalam kegiatan diklat PPIH di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Kamis, 15 Januari 2026. 

Menurut Puji, sangat penting petugas haji memiliki paradigma layanan nyata. Dengan demikian, layanan yang disuguhkan buka sebatas pada level selesai, tetapi menyuguhkan nilai yang dirasakan jemaah. 

Puji meyakini, dengan mengikuti diklat ini, selain kekuatan fisik, mental, mendapatkan pembelajaran materi penyelenggara haji, disiplin dan kebersamaan PPIH juga akan terbentuk secara kuat. Harapannya, ketika bertugas di Arab Saudi nanti, semua merasakan tanggung jawab yang sama. Sebab, PPIH merupakan pelayan tamu-tamu Allah SWT. 

"Mereka ini sudah kita didik selama sebulan. Insya Allah kedepan ini lebih baik dari yang sudah-sudah pernah ada. Mereka yang akan bertugas mengawal tamu-tamu Allah dengan sebaik-baiknya dan nanti Insya Allah jemaah haji akan mendapatkan pelayanan terbaik," tandasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI