H-2 Puncak Mudik, Tol Kamal 1 Arah Bandara Soetta Terpantau Lancar

SinPo.id - H-2 puncak arus mudik, situasi arus lalu lintas di sejumlah tol dalam kota terpantau lancar, seperti di ruas gerbang Tol Kamal 1 arah Bandara Soetta maupun arah Grogol terpantau lancar.
"Situasi arus lalu lintas di gerbang Tol Kamal 1 arah Bandara Soetta maupun arah Grogol terpantau lancar," demikian dilaporkan akun X @TMCPolda Metro Jaya dikutip, Rabu, 26 Maret 2025.
Sementara itu, stuasi arus lalu lintas di ruas tol dalam kota Senayan arah Slipi, juga terpantau ramai dan lancar. Dan di tol dalam kota Interchange Cawang kendaraan terlihat ramai, namun arus lalu lintas lancar sejak pukul 14.40 WIB.
"Situasi arus lalu lintas di ruas Tol Jakarta-Tangerang KM 03+000 arah Meruya maupun arah Tomang terpantau ramai lancar," tulisnya.
Selain itu, situasi arus lalu lintas di ruas tol dalam kota KM 05+800 arah Pancoran maupun arah Semanggi lancar dan begitu pula situasi lalu lintas di ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 19+000 terpantau ramai.
"Arus lalu lintas di ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 19+000 ramai dan terkendali," tulisnya lagi.