Prabowo Apresiasi Kinerja Kabinet Merah Putih dalam 150 Hari Masa Kerja

Laporan: Galuh Ratnatika
Jumat, 21 Maret 2025 | 20:44 WIB
Presiden Prabowo Subianto memimpin sidang kabinet (SinPo.id/ Setpres)
Presiden Prabowo Subianto memimpin sidang kabinet (SinPo.id/ Setpres)

SinPo.id - Presiden Prabowo Subianto hari ini menggelar Sidang Kabinet Paripurna Kabinet Merah Putih untuk membahas sejumlah langkah strategis dalam menghadapi Idulfitri 1446 Hijriah serta mengevaluasi capaian pemerintah dalam 150 hari masa kerja kabinet.

Menurutnya, kerja sama antar Kementerian di bawah kepemimpinan Prabowo tergolong solid, ia bahkan mengapresiasi kinerja Kabinet Merah Putih yang telah bekerja keras dalam 150 hari masa kerja.

“Saya ingin ucapkan terima kasih atas kerja keras semua Menteri dan semua Wakil Menteri Kabinet Merah Putih yang saya pimpin ini. Di sana sini tentunya sebagai kabinet baru, relatif baru, 130-140 hari, 150 hari pertama tentunya kita pasti memerlukan waktu penyesuaian," kata Prabowo, di Kompleks Istana Kepresiden, Jakarta, Jumat, 21 Maret 2025.

"Tetapi saya merasakan ada kerja sama yang baik dan ada pekerjaan yang cepat, yang sangat intensif dan sungguh-sungguh dari saudara-saudara sekalian,” imbuhnya.

Selain itu, Prabowo juga mengingatkan seluruh jajarannya untuk terus bekerja dengan penuh dedikasi demi kesejahteraan rakyat, tanpa terjebak pada perbedaan kepentingan.

“Kita harus belajar dan sekarang kita semua unsur harus berjiwa besar. Kita atasi perbedaan dengan musyawarah, kita terima kritik dengan besar hati. Tapi kita jangan mau diadu domba, kita harus bekerja dengan baik untuk rakyat kita,” tegasnya.

Adapun Sidang Kabinet Paripurna tersebut menjadi momentum untuk memastikan seluruh kebijakan dan program prioritas pemerintah berjalan optimal, serta memberikan dampak nyata bagi masyarakat menjelang Hari Raya Idulfitri.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI