Senin, 17 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
04:30
Subuh
04:40
Zuhur
12:01
Ashar
15:11
Magrib
18:04
Isya
19:13

Polres Metro Bekasi Buka Layanan 24 Jam Penitipan Kendaraan Mudik Lebaran

Laporan: Tio Pirnando
Minggu, 16 Maret 2025 | 15:21 WIB
Penitipan kendaraan mudik secara gratis (SinPo.id/Instagram)
Penitipan kendaraan mudik secara gratis (SinPo.id/Instagram)

SinPo.id - Polres Metro Bekasi Kota membuka layanan penitipan kendaraan bermotor secara gratis bagi masyarakat yang hendak mudik ke kampung halamannya. Layanan penitipan tersedia di kantor polisi terdekat sesuai domisili warga setempat.

"Para pemudik bisa menitipkan kendaraan di kantor polisi terdekat. Ini gratis, tidak ada biaya apa pun," kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani dalam keterangannya, Minggu, 16 Maret 2025.

Dani meminta, masyarakat tak usah khawatir terhadap kemananan kendaraan yang dititipkan. Sebab keamanan kendaraan selama mudik memang menjadi perhatian utama pihaknya.

"Jadi masyarakat tidak perlu khawatir keamanan kendaraannya," ujar Dani.

Selain itu, Dani menuturkan, bahwa tingkat kriminalitas cenderung meningkat menjelang dan saat Lebaran, sehingga penitipan kendaraan di kantor polisi menjadi pilihan yang lebih aman. Pihaknya juga membuka layanan penitipan kendaraan selama 24 jam.

"Kantor polisi aktif 24 jam penuh, sehingga kendaraan yang dititipkan akan lebih terjaga keamanannya," ungkapnya.

BERITALAINNYA