Jum'at, 14 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Penyelidikan Lambat, Ratusan Mahasiswa UKI Gelar Aksi di Polres Jaktim Besok

Laporan: Juven Martua Sitompul
Kamis, 13 Maret 2025 | 15:50 WIB
Aksi tabur bunga korban pengeroyokan di UKI. Istimewa
Aksi tabur bunga korban pengeroyokan di UKI. Istimewa

SinPo.id - Ratusan generasi muda Kawanua dan Mahasiswa Universitas Kristen Indonesia (UKI) akan menggelar aksi di Polres Metro Jakarta Timur (Jaktim) pada Jumat, 14 Maret 2025. Aksi ini untuk menuntut keadilan atas tewasnya Kenzaha Walewangko, 22, seorang mahasiswa Fakultas Fisipol UKI.

"Besok kami sekitar 300 massa akan gelar aksi menuntut keadilan terhadap tewasnya teman kami mahasiswa Fisipol Kenzaha Walewangko, 22," kata ketua umum pengurus pusat generasi muda Kawanua, Jianly Imanuel Bagensa, saat dihubungi, Jakarta, Kamis, 13 Maret 2025.

Jianly Imanuel menekankan aksi ini dilakukan murni atas nama kemanusiaan usai Kenzaha tewas karena diduga dikeroyok. Dalam aksi itu juga, pihaknya akan mendesak pihak Polres Jakarta Timur segera mengungkap kematian Kenzaha.

"Ini sudah mau dua minggu tapi belum ada kejelasan. Bahkan ada terduga pelaku yang beredar tapi belum ada tindakan apapun," tegasnya.

Jianly juga membandingkan kasus maling ayam yang di mana pihak kepolisian cepat dalam mengungkap dan menangkap pelaku. Namun, kasus tewasnya satu mahasiswa UKI sangat lambat diungkap.

"Kasus maling ayam langsung ditindak, lah ini kasus pengeroyokan hingga menghilangkan nyawa orang lama sekali. Kasus ini juga telah disoroti oleh anggota DPR RI Komisi III," tegasnya.

Dia meminta pihak kampus dan kepolisian harus lebih sigap dalam mengusut kasus kematian tersebut. Nama Instansi ini juga dipertaruhkan dalam kasus tewasnya mahasiswa Fisipol UKI.

"Kami menuntut polisi harus segera tetapkan tersangka dalam kasus ini. Jika besok aksi kami tidak didengar maka kami akan ke Polda Metro Jaya dan Mabes Polri untuk mencari keadilan dalam tewasnya mahasiswa UKI," kata dia.

Sebelumnya, Kenzaha Walewangko, 22 seorang mahasiswa Fakultas Fisipol UKI tewas diduga dikeroyok oleh sejumlah mahasiswa fakultas lain di lahan parkiran motor UKI, Cawang Jakarta Timur, sekitar pukul 20.00 WIB pada Selasa, 4 Maret 2025.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI