MoU dengan Kemenekraf, Pemprov DKI Siap Jadi Pusat Ekonomi Kreatif Global

SinPo.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI bersama Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) atau Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menandatangani nota kesepakatan untuk memperkuat sektor ekonomi kreatif di Jakarta.
Penandatanganan dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung bersama Menteri Ekraf RI Teuku Riefky Harsya di Balai Kota Jakarta, pada Jumat, 7 Maret 2025.
Pramono mengatakan, kerja sama ini bertujuan untuk mendorong Jakarta sebagai kota global sekaligus menjadi pusat ekonomi kreatif nasional. Menurutnya, kesepakatan ini juga sejalan dengan program 100 hari kerja dirinya bersama Rano Karno.
“Kerja sama ini bertujuan untuk mendukung Jakarta menjadi kota global, sekaligus memperkuat ekonomi kreatif sebagai pilar baru perekonomian nasional,” ujar Pramono.
Pramono pun berharap, kerja sama ini bisa mempercepat implementasi Astacita, yang salah satunya dalam meningkatkan lapangan pekerjaan, kewirausahaan, serta industri kreatif.
Dia juga menekankan Jakarta memiliki potensi besar dalam sektor ini, terbukti dari kontribusi sektor ekonomi kreatif yang mencapai hampir 11 persen terhadap total PDRB DKI Jakarta pada 2024, menurut data BPS.
"Penandatanganan ini menjadi langkah penting untuk mengembangkan berbagai sektor ekonomi kreatif di Jakarta, termasuk pengembangan kegiatan tematik yang dapat menarik wisatawan, serta mendukung pertumbuhan industri kreatif yang lebih berdaya saing global," ungkap dia.
Selain itu, kata Pramono, kerja sama ini juga akan melibatkan optimalisasi koridor ekonomi kreatif di seluruh wilayah Jakarta, dengan menyediakan fasilitas dan strategi pemasaran bagi pelaku ekonomi kreatif.
"Hal ini diharapkan dapat membuka peluang pasar global bagi produk kreatif asal Jakarta," kata Pramono.
Lebih lanjut, Pramono juga mengingatkan, pentingnya peran masyarakat dalam mendukung implementasi kesepakatan ini. "Peran aktif dari berbagai elemen masyarakat sangat penting agar inisiatif ini dapat berjalan optimal," imbuhnya.
Sementara itu, Menteri Ekraf Teuku Riefky Harsya menyambut baik kolaborasi dengan DKI Jakarta, terutama dalam sektor kuliner, fesyen, seni pertunjukan, animasi, hingga pengembang game.
Dengan adanya kerja sama ini, kata dia, Jakarta diharapkan dapat semakin memperkuat posisinya sebagai pusat perekonomian kreatif, yang turut meningkatkan kesejahteraan pelaku industri dan membawa dampak positif bagi perekonomian kota.
HUKUM 1 day ago
POLITIK 2 days ago
OLAHRAGA 1 day ago
BUDAYA 2 days ago
POLITIK 2 days ago
PERISTIWA 1 day ago
GALERI 1 day ago
PERISTIWA 2 days ago
PERISTIWA 1 day ago