Vanuatu Dihantam Gempa Lagi, Kali Ini Berkekuatan M 6,1

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 22 Desember 2024 | 00:00 WIB
Gempa (pixabay)
Gempa (pixabay)

SinPo.id -  Gempa berkekuatan magnitude 6,1 mengguncang Vanuatu pada Sabtu 21 Desember 2024, beberapa hari setelah gempa besar bermagnitude 7,3 yang melanda pulau utama negara tersebut. Menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), gempa kali ini terjadi pada kedalaman 40 kilometer dan berpusat sekitar 30 kilometer barat ibu kota, Port Vila.

Sebelumnya, pada 18 Desember 2024, gempa dengan kekuatan M 7,3 menimbulkan kerusakan parah dan menelan korban jiwa. Pemerintah Vanuatu melaporkan setidaknya 14 orang meninggal dunia akibat gempa tersebut, termasuk empat orang yang meninggal di rumah sakit di Port Vila. Enam korban lainnya ditemukan tewas akibat tanah longsor, dan empat orang lainnya tertimpa bangunan yang runtuh.

Akibat dampak gempa yang begitu besar, jumlah korban diperkirakan akan terus bertambah seiring dengan evaluasi lebih lanjut oleh pemerintah dan tim penyelamat.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI