Polisi Ungkap Penyebab Lansia Meninggal Dunia di Angkot Jurusan Mangga Dua
SinPo.id - Seorang pria lanjut usia berinisal Y (71) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di dalam angkot jurusan Kota-Pasar Baru kawasan Mangga Dua Selatan, Jakarta Pusat pada Sabtu 7 Desember 2024. Diduga korban meninggal karena sakit yang dideritanya.
"Lansia 71 tahun meninggal dunia saat korban menumpang angkot jurusan Kota-Pasar Baru, diduga karena sakit," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya pada Senin, 9 Desember 2024.
Ade menjelaskan, kejadian itu berawal saat korban menumpang angkot jurusan Kota-Pasar Baru. Sesampainya di SPBU Mangga Besar, korban sempat bersandar ke bahu penumpang lainnya di dalam angkot.
"Korban sempat bersandar ke bahu saksi di dalam angkot," tuturnya.
Tiba-tiba korban tidak sadarkan diri, saksi kemudian membawa korban ke rumah sakit terdekat. Saat dilakukan pemeriksaan oleh dokter, korban sudah tidak bernyawa.
"Setelah dicek oleh dokter, korban sudah meninggal dunia," tuturnya.
Dari hasi pemeriksaan, dipastikan tidak ada tanda-tanda kekerasan dan penganiayaan pada tubuh korban. Korban meninggal murni karena penyakit yang dideritanya.
"Tidak ada tanda-tanda penganiayaan pada tubuhnya, korban meninggal dunia diduga karena sakit," tuturnya.