Menteri Karding Ajak Ormas Ikut Bangun SDM Pekerja Migran

Laporan: Tio Pirnando
Sabtu, 07 Desember 2024 | 00:31 WIB
Menteri P2MI Abdul Kadir Karding. (SinPo.id/dok. P2MI)
Menteri P2MI Abdul Kadir Karding. (SinPo.id/dok. P2MI)

SinPo.id -  Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia, Abdul Kadir Karding  mengajak berbagai pihak untuk terlibat dalam membangun sumber daya manusia (SDM) pekerja migran yang lebih baik. Peluang melibatkan organisasi masyarakat (ormas) maupun organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) pun terbuka. 

"Ya, saya kira enggak ada masalah. Saya kira bagus juga kalau ada orientasi yang berubah bahwa mereka (ormas dan OKP) kita ajak misalnya menyiapkan sumber daya manusia, bergerak di bidang sumber daya manusia. Konkret bisa membantu orang," kata Karding usai diskusi publik yang digelar Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) di Jakarta Timur, Jumat, 6 Desember 2024. 

Saat disinggung soal kemungkinan keterlibatan IKA PMII dalam pembangunan SDM tersebut, Menteri Karding menjelaskan, bentuknya bukanlah kerja sama formal.

"Kerja sama formal enggak ada. Karena saya ini orang pengurus IKA PMII, mau tidak mau kalau diantara mereka ini ada yang pengen misalnya aktif atau ikut dalam skema kita membangun sumber daya manusia dalam bentuk latihan, pelatihan, vokasi, kita terbuka, siapa saja boleh (terlibat)," jelas Karding.

Karding melanjutkan, pembangunan SDM salah satunya, yakni memberikan pelatihan bagi calon pekerja migran Indonesia (PMI). Sehingga nantinya mereka bisa memiliki keterampilan atau skill.

Sebab, peluang kerja di luar negeri bagi masyarakat yang memiliki keterampilan khusus terbuka cukup lebar.

"Permintaan pekerja yang (memiliki) skill ke luar negeri, itu 1 juta setahun.cpaling banyak mintanya nurse atau perawat, tukang las, macam-macam lah. Pokoknya ada 15-17 sektor, hospitality, manufaktur, dan sebagainya," ujar Karding.

 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI