Fais Ismu Ajak Masyarakat Kota Bekasi Gunakan Hak Pilihnya di Pilkada 2024
SinPo.id - Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Bekasi Kota, Fais Ismu Amir mengajak seluruh masyarakat kota Bekasi berpartisipasi dalam Pilkada Kota Bekasi 2024.
"Sayang jika masyarakat Kota Bekasi tak salurkan suara. Masyarakat Kota Bekasi yang punya hak pilih ke TPS pada 27 November 2024," kata Fais dalam Bincang Spesial SinPo TV, Sabtu, 23 November 2024.
Fais menilai, masyarakat Kota Bekasi sudah dewasa, dan dapat memilih yang terbaik bagi kemajuan kotanya. Oleh karenanya, ia berharap masyarakat memilih sesuai hati nuraninya masing-masing.
"Masyarakat Kota Bekasi sudah melangkah berpikir ke depan, bagaimana kotanya lima tahun ke depan. Ke depan Kota Bekasi mau kemana," jelasnya.
Fais mempersilakan masyarakat untuk dapat memilah dan memilih calon pemimpinnya.
"Silakan pertimbangkan, kita harap partisipasi kota Bekasi tinggi. Silakan pertimbangkan rekam jejaknya, di debat juga disampaikan calon masing-masing," kata dia.