Debat Pilkada Jakarta

Upaya Pramono Dorong Warga Beralih ke Transportasi Umum

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 17 November 2024 | 22:20 WIB
Pramono-Rano (SinPo.id/Ashar)
Pramono-Rano (SinPo.id/Ashar)

SinPo.id - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung akan memberikan fasilitas gratis bagi 15 golongan masyarakat yang sudah mendapatkan subsidi untuk naik MRT, LRT, dan Bus Transjabodetabek.

Hal ini agar warga beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi umum dan mendukung transportasi ramah lingkungan.

"Hal terpenting adalah mendorong masyarakat beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi umum. Untuk itu, kami akan memberikan fasilitas gratis bagi 15 golongan masyarakat yang selama ini sudah mendapat subsidi," kata Pramono saat debat ketiga Pilgub Jakarta, Minggu, 17 November 2024.

Selain itu, Pramono juga bakal membangun sistem ride and park di 500 meter dari kawasan pemukiman. Sehingga masyarakat dapat memarkirkan kendaraan pribadinya dan melanjutkan perjalanan dengan transportasi umum.

"Sistem ini memberikan kepastian bagi masyarakat untuk memarkir kendaraan pribadi dan melanjutkan perjalanan dengan transportasi umum," ujarnya.

Selain itu, Pramono juga akan memperluas konektivitas JakLingko. Dengan langkah ini, ia yakin warga berpindah ke transportasi umum dan akan mengurangi emisi.

"JakLingko akan diperluas agar konektivitas transportasi umum semakin mudah. Dengan langkah ini, kami yakin emisi di Jakarta akan berkurang secara signifikan," tandasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI