PKS Pastikan Dukungan untuk Bobby-Surya pada Pilgubsu

Laporan: Tim Redaksi
Selasa, 29 Oktober 2024 | 06:44 WIB
PKS
PKS

SinPo.id -  Pelaksana Harian Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Heryawan, menghadiri acara Konsolidasi Akbar Kader PKS se-Sumatera Utara yang diadakan di Medan, Ahad 27 Oktober 2024.

Acara ini merupakan bagian dari upaya PKS untuk memperkuat basis kader dan simpatisan dalam rangka pemenangan Pilkada 2024. 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPW PKS Sumut Usman Jakfar, Ketua DPP PKS BPW Sumbagut Tifatul Sembiring, serta pasangan calon kepala daerah yang diusung PKS, termasuk calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan nomor urut 3, H. Hidayatullah dan Yasyir Ridho, calon Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang nomor urut 1, Sofyan dan Junaidi, serta calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1, Bobby Nasution dan H. Surya.

Ahmad Heryawan atau yang akrab disapa Aher dalam sambutannya menegaskan bahwa keputusan PKS mengusung pasangan Bobby Nasution dan Surya sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara merupakan langkah yang tepat. 

Aher menyoroti kekuatan PKS dalam membangun jaringan dan kedekatan dengan masyarakat, yang diyakini akan memberikan dukungan penuh kepada Bobby dan Surya dalam Pilgub Sumatera Utara.

“PKS yakin bahwa pasangan Bobby Nasution dan Surya adalah pilihan yang tepat untuk memimpin Sumatera Utara. Bobby tidak perlu meragukan kesolidan kader-kader PKS. Banyak yang mengakui kader PKS sebagai yang paling militan, paling kuat, dan paling solid di Indonesia. Inilah kekuatan PKS yang siap menggerakkan jaringan dan simpul-simpul dukungan untuk memenangkan Bobby-Surya di Pilgub Sumut,” ungkap Aher di hadapan ribuan kader yang hadir.

Aher mengimbau seluruh kader dan simpatisan untuk terus menjalin kerja sama dengan berbagai elemen masyarakat, memperluas jaringan, dan menggandeng tokoh-tokoh masyarakat setempat dalam mendukung pasangan Bobby Nasution dan Surya. 

Menurutnya, sinergi antara PKS dan masyarakat Sumut merupakan kunci untuk menghadirkan pemimpin yang berkomitmen pada kemajuan dan kesejahteraan rakyat.

Lebih lanjut, Aher kembali mengajak seluruh kader PKS se-Sumatera Utara untuk terus bersemangat dan optimis dalam menghadapi Pilkada 2024. 

“Kita memiliki kekuatan yang besar. Mari bersama-sama berjuang untuk membawa kemenangan bagi pasangan Bobby-Surya serta para calon kepala daerah lainnya yang diusung PKS. Dengan kebersamaan, kita akan membawa perubahan positif bagi Sumatera Utara,” tutup Aher.

Konsolidasi Akbar ini diharapkan dapat meningkatkan semangat juang seluruh kader PKS se-Sumatera Utara dalam menyongsong Pilkada 2024. Aher berharap kegiatan ini akan menjadi langkah awal untuk menggerakkan seluruh jaringan dan dukungan masyarakat, demi tercapainya cita-cita bersama untuk Sumatera Utara yang lebih baik.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI