DEBAT CAGUB JAKARTA

Ridwan Kamil Usul Revitalisasi Pasar Tanah Abang dengan Konsep Hunian dan Festival

Laporan: Sigit Nuryadin
Minggu, 27 Oktober 2024 | 21:50 WIB
Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono (SinPo.id/ Ashar)
Pasangan Ridwan Kamil dan Suswono (SinPo.id/ Ashar)

SinPo.id - Dalam debat kedua Pilgub Jakarta yang berlangsung di Ancol, Ridwan Kamil (RK) memaparkan rencananya untuk menghidupkan kembali Pasar Tanah Abang.

RK mengusulkan pembangunan rumah susun di atas pasar, mengubah wajah kawasan tersebut menjadi pusat hunian yang modern.

"Dari blusukan saya, saya menemukan lahan Pasar Jaya yang masih satu lantai. Kami akan mengonsep pasar baru di bawah tema ternak, sementara di atasnya akan ada hunian untuk Gen Z dan anak-anak Tanah Abang," ujar RK saat debat, Minggu, 27 Oktober 2024.

Menurut dia, inisiatif ini bertujuan agar generasi muda tetap dapat tinggal di pusat kota sambil ikut meramaikan aktivitas ekonomi di Tanah Abang.

RK juga mengemukakan rencana untuk menyelenggarakan Festival Tanah Abang secara rutin, dengan harapan dapat menarik pengunjung dari dalam dan luar kota.

"Salah satu visi kami adalah menjadikan Jakarta sebagai kota festival. Festival Tanah Abang akan digelar secara internasional, baik bulanan maupun tahunan, untuk memfasilitasi interaksi sosial dan aktivitas ekonomi," tuturnya. 

Lebih lanjut, RK mengungkapkan, dalam rangka mendukung para pedagang, dia berencana untuk mengarahkan Bank DKI agar memberikan akses permodalan yang lebih luas. 

"Bank DKI akan diperintahkan untuk memberikan bantuan permodalan kepada pedagang Tanah Abang, guna meningkatkan perekonomian lokal," jelasnya.

"Saya berharap dapat membawa kembali kehidupan dan dinamika ke Pasar Tanah Abang, menjadikannya sebagai pusat ekonomi dan budaya di Jakarta," tandasnya. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI