Balik Solo, Presiden Prabowo Antar Jokowi ke Halim Naik Maung
SinPo.id - Presiden ke-8 RI Prabowo Subianto ikut mengantar Presiden ke-7 Joko Widodo menuju Bandara Halim Perdana Kusuma, karena akan pulang ke kampung halamannya yaitu Solo, Jawa Tengah.
Pengantaran Jokowi ke kampung halamannya dilakukan setelah upacara lepas sambut di Istana Negara, Jakarta Pusat, Minggu, 20 Oktober 2024.
Setelah prosesi upacara, Prabowo dan Jokowi berjalan mengitari pasukan TNI. Prabowo pun menyalami para tamu undangan VVIP yang hadir sebelum akhirnya masuk ke dalam mobil Maung Pindad MV3 Garuda Limosin pelat Indonesia 1.
Prabowo dan Jokowi berangkat satu mobil ke Bandara Halim. Menariknya, saat keluar dari Istana, Jokowi nampak berdiri di area sunroof mobil tersebut dan menyapa warga.
Jokowi tersenyum lembar sambil melambaikan tangannya ke warga yang berada di sekitar jalanan.
Para menteri di Kabinet Indonesia Maju atau KIM 2019-2024 juga ikut mengantar yang ausha berada di Halim Perdanakusuma.
Seperti, Airlangga Hartarto, Muhadjir Effendy, Hadi Tjahjanto, Erick Thohir, Abdulah Azwar Anas, Tito Karnavian, Budi Arie Setiadi. Termasuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, KSAD Mayjen Maruli Simanjuntak.
Terlihat juga Sri Mulyani, Pratikno, Zulkifli Hasan, Budi Karya Sumadi, putra dan putri Jokowi yakni Kaesang Pangarep, Kahiyang Ayu dan suaminya Bobby Nasution, dan sejumlah pihak yang sempat bekerja bersama dalam pemerintahan Jokowi.
Beberapa unsur masyarakat juga ikut mengantarkan Jokowi kembali ke Solo melalui pesawat yang telah disiapkan ole TNI Angkatan Udara. Beberapa orang tersebut juga menyiapkan semacam karikatur Jokowi. Melihat itu, Jokowi menyempatkan diri untuk menghampiri mereka. Lalu kemudian berfoto bersama dan bersalaman.
Menuju pesawat, Jokowi dan Iriana disambut para menteri KIM 2019-2024 yang membuat barisan pada jalan menuju pesawat TNI AU. Jokowi dan Iriana berjalan didampingi Prabowo. Jokowi dan Iriana Jokowi mendapat tepuk tangan dari para menteri yang hadir di sana.
Saat ditanya pesan apa yang disampaikan ke Jokowi setelah pergi ke Solo, Prabowo menjawab singkat.
"Saya mendoakan yang terbaik," kata Prabowo. Kemudian keduanya sama-sama menuju pesawat.