Seluruh Anggota Fraksi PKS Dipastikan Menghadiri Pelantikan Presiden Prabowo

SinPo.id - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI Jazuli Juwaini memastikan seluruh anggota fraksinya menghadiri sidang Paripurna pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029.
"Pasti hadir semua. Kalau enggak hadir, kemungkinan dia di rumah sakit. Kalau ke luar negeri, saya sudah tidak izinkan untuk pelantikan, keluar kota pun, bahkan yang hari Jumat ada di Jakarta, enggak boleh pulang kampung dahulu karena kami takut nanti ada pesawat delay-lah, apalah begitu," kata Jazuli di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.
Kalaupun Fraksi PKS tidak hadir 100 persen, kata dia, bisa dipastikan anggota yang tidak hadir sedang dalam kondisi kesehatan tidak baik. Dia menekankan telah menginstruksikan anggotanya agar menghadiri langsung pelantikan Prabowo-Gibran.
"Jadi, kalau ada yang kurang, itu pasti dia lagi dirawat di rumah sakit karena 100 persen kami sudah suruh minta hadir, menghadiri acara pelantikan Pak Prabowo," ucapnya.
Jazuli juga menggarisbawahi bahwa kehadiran seluruh anggota Fraksi PKS pada agenda lima tahunan tersebut sebagai wujud kekompakan dan dukungan penuh pada pemerintahan Prabowo-Gibran.
Dia berharap agenda pelantikan akan berlangsung lancar. Setelah resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029, Prabowo-Gibran diharap dapat penuhi janji kampanyenya secara baik.
"Dengan didukung oleh Partai Koalisi KIM plus, dan PKS termasuk di dalamnya," kata dia.
Berdasarkan jadwal, agenda pelantikan Prabowo-Gibran dimulai pukul 10.00 WIB. Acara pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, kemudian mengheningkan cipta.
Selanjutnya, Sidang Paripurna dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih hasil Pemilu 2024 dibuka oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani. Lalu, Prabowo dan Gibran membacakan sumpah jabatan dilanjutkan penandatanganan dan penyerahan berita acara pelantikan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin yang hadir dalam sidang Paripurna itu kemudian bakal bertukar tempat duduk dengan Prabowo dan Gibran setelah prosesi pelantikan selesai. Acara dilanjutkan dengan pidato pertama presiden ke-8 Republik Indonesia Prabowo.
Sebanyak 732 anggota MPR RI menyaksikan prosesi pengucapan sumpah jabatan tersebut. Sidang Paripurna MPR RI tersebut juga dihadiri para tokoh nasional, pimpinan partai politik, dan perwakilan negara sahabat.