Projo: Prabowo Akan Antar Jokowi ke Bandara Halim Perdanakusuma

Laporan: Sigit Nuryadin
Sabtu, 19 Oktober 2024 | 21:19 WIB
Ilustrasi. Presiden RI terpilih Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi. (SinPo.id/Setkab)
Ilustrasi. Presiden RI terpilih Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi. (SinPo.id/Setkab)

SinPo.id - Bendahara Umum Projo, Panel Barus, mengungkapkan bahwa Presiden terpilih Prabowo Subianto akan mengantar Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Bandara Halim Perdanakusuma setelah purnatugas. 

Panel menyampaikan bahwa masyarakat juga akan turut mengantar Jokowi dalam momen tersebut.

"Pak Jokowi sekitar jam 2 atau jam 3 siang akan bertolak ke Halim Perdanakusuma. Insyaallah juga akan diantar langsung oleh Bapak Prabowo, dan banyak juga rakyat yang sudah siap mengantar Pak Jokowi ke Halim," kata Panel kepada wartawan di Jakarta, Sabtu, 19 Oktober 2024.

Panel menjelaskan, penyambutan Jokowi di Solo telah disiapkan oleh relawan. Dia menegaskan antusiasme masyarakat sangat tinggi. 

"Banyak juga rakyat yang siap antar Jokowi ke Halim, dan di Solo penyambutan Jokowi disiapkan, ini bukan sesuatu yang harus dipahami, bukan setting-an," ungkap dia. 

"Puluhan ribu rakyat bakal udah mau sambut di sana. Ada ekspresi-ekspresi dalam bentuk baliho, spanduk, itu bentuk yang orisinal," sambungnya. 

Panel pun menggarisbawahi pentingnya makna politik persatuan yang dijunjung oleh Jokowi dan Prabowo. Projo, kata dia, juga berencana untuk turun ke lapangan saat pelantikan Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka.

"Apa yang ditempuh Jokowi dan Prabowo, Projo maknai sebagai jalan politik persatuan," tandasnya. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI