KEBAKARAN PULOGADUNG

Polisi Dalami Penyebab Kebakaran yang Tewaskan Tiga Balita Jaktim

Laporan: Firdausi
Jumat, 20 September 2024 | 17:10 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi (SinPo.id/Firdausi)
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi (SinPo.id/Firdausi)

SinPo.id - Polda Metro Jaya tengah menyelidiki dugaan penyebab kebakaran di salah satu rumah di Jalan Cipinang Baru, Pulogadung, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur yang menyebabkan tiga balita tewas di dalam rumah tersebut. 

"Inilah yang harus didalami, karena dalam pendalaman itu kami tidak boleh berandai-andai," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Jumat, 20 September 2024. 

Dia menyebut, ketiga anak yang tewas ternyata sedang berada di lantai dua rumah itu. Saat kebakaran terjadi, orang tua korban tengah mengantar anak lainnya sekolah. 

"Ibu korban itu di luar menjemput anak lainnya di SD Cipinang. Kamar anak korban ini dikunci agar anak-anak ini tidak keluar," ujarnya. 

Api makin membesar dan membakar rumah tersebut, namun sang nenek tidak bisa menyelamatkan tiga balita tersebut karena kondisi pintu terkunci. 

Akibatnya, ketiga balita tersebut tewas di lokasi. Saat ini, pihaknya bakal melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. 

"Nenek tak sempat menyelamatkan cucunya karena orang-orang fokus memadamkan api," ujarnya. 

Kebakaran terjadi di Pulogadung, Jakarta Timur, Jumat, 20 September 2024 pagi tadi. Ketiga korban merupakan kakak-adik. 

Ketiga korban adalah Kanaya (4), Raka (3), dan Asifa (1,5). Ketiga korban ditemukan tewas dalam kamar rumah. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI