Serangan Rudal Houthi Capai Israel Tengah, Sembilan Orang Terluka
SinPo.id - Serangan rudal dari kelompok pejuang Houthi di Yaman, mencapai Israel tengah untuk pertama kalinya, pada Minggu 15 September 2024. Namun rudal tersebut terbelah di udara setelah terkena penghalang.
"Kami menyerang dengan rudal balistik hipersonik baru yang menempuh jarak 2.040 km (1.270 mil) hanya dalam 11 1/2 menit," kata Juru bicara militer Houthi, Yahya Sarea, dilansir dari Reuters, Senin 16 September 2024.
Sirene serangan udara telah berbunyi di Tel Aviv dan di seluruh Israel tengah beberapa saat sebelum serangan terjadi sekitar pukul 06.35 waktu setempat (03.35 GMT), membuat penduduk berlarian mencari tempat berlindung.
Potongan rudal mendarat di ladang dan dekat stasiun kereta api. Tidak ada korban langsung, tetapi sembilan orang terluka saat mencari perlindungan.
Diketahui, Houthi telah berulang kali menembakkan rudal dan pesawat nirawak ke Israel sebagai bentuk solidaritas mereka terhadap Palestina, sejak Israel mulai memborbardir Gaza pada 7 Oktober tahun lalu.