Temui Bang Doel, Forkabi Ingin Jakarta Dipimpin Orang Jakarta

SinPo.id - Bakal calon wakil gubernur DKI Jakarta Rano Karno atau 'Bang Doel' menerima kunjungan Forum Komunikasi Anak Betawi (Forkabi) di Warung Garasi Si Doel, Karang Asri, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis, 2 September 2024.
Ketua Umum Forkabi Abdul Ghoni menyatakan, pertemuan dengan Bang Doel bagian dari silaturahmi. Tujuannya supaya Pilkada Jakarta berlangsung lancar dan gembira.
"Jadi saya berharap betul pesta demokrasi pemilu pilkada ini ya dipimpin oleh orang Jakarta, yang mengerti Jakarta," kata Abdul yang didampingi jajarannya.
Politikus Nasdem itu mengatakan, kunjungan Forkabi ke rumah Bang Doel hanya sebatas penjajakan Pilkada Jakarta.
"Kita tidak tahu di hari esok atau di lusa dan sebagainya. Insya Allah ya kita berdoa saja," kata Abdul.
Abdul menegaskan, kedatangannya bukan mengatasnamakan Partai NasDem, melainkan sebagai Ketua Forkabi.
"Jadi saya sebagai Ketum Forkabi harus melihat juga bagaimana konstituen saya di Jakarta, anggota pengurus Forkabi se-Jabodetabek saya punya," kata dia.
Sementara itu, Bang Doel yang menerima kedatangan Forkabi mengaku berterima kasih atas kunjungan Forkabi.
"Hari ini keluarga dari Forkabi memberikan kepercayaannya. Mudah-mudahan mas Pramono dengan saya bisa lancar di Pilkada DKI kali ini," kata Bang Doel.
Menurut Bang Doel, aspirasi Forkapi itu akan ditangkap sebagai bagian dari haraoan untuk membangun Jakarta.
Bang Doel mengaku hubungannya dengan Forkabi telah berlangsung lama. Di mana selama ini fokus membahas soal kebudayaan Betawi.
"Kita berangkat pada core yang sama yaitu tentang kebudayaan, tentang masyarakat Jakarta. Jadi kalau tadi ketum (Forkabi) diceritain nonton Si Doel udah pahamlah dia bagaimana Si Doel tuh ada di tengah-tengah masyarakat Jakarta," jelasnya.
PERISTIWA 1 day ago
POLITIK 19 hours ago
PERISTIWA 2 days ago
GALERI 2 days ago
PERISTIWA 1 day ago
POLITIK 2 days ago
GALERI 2 days ago
OLAHRAGA 9 hours ago