KONFLIK PKB DAN NU

Hanif ke Gus Choi: Ngapain Ikut Obok-obok PKB, Kan Pengurus NasDem

Laporan: Tio Pirnando
Kamis, 08 Agustus 2024 | 21:10 WIB
Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie (SinPo.id/Ashar)
Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie (SinPo.id/Ashar)

SinPo.id - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Hanif Dhakiri mengingatkan Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie alias Gus Choi, jangan ikut-ikutan mengobok-obok PKB.

Menurut Hanif, Gus Choi sebagai kader NasDem, tak etis mengurus partai lain.

"Effendy Choirie kan pengurus Partai NasDem. Ya uruslah partai sendiri. Ngapain ikut obok-obok PKB? Nggak etis itu. Bisa merusak hubungan antarpartai," kata Hanif dalam keterangannya, Kamis, 8 Agustus 2024.

Hanif mengancam, PKB akan melaporkan perilaku Gus Choi yang mengurus partai orang lain tersebut, ke Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

"Nanti kami laporkan ke Bang Surya Paloh selaku Ketum NasDem, biar dikenakan disiplin partai," ujarnya.

Di sisi lain, Hanif mengamini pernyataan Gus Choi soal PKB dan PBNU tidak memiliki hubungan struktural. Dimana, PBNU dan PKB memiliki entitas yang berbeda.

"PKB dan PBNU adalah entitas berbeda. PKB partai politik yang dipayungi Undang-Undang Partai Politik, NU organisasi kemasyarakatan yang dipayungi UU Ormas. Masing-masing memiliki kedaulatan organisasi, punya AD/ART sendiri, serta punya tugas dan tanggung jawab sendiri," katanya.

"Jadi, ya jangan saling ganggu. Jangan ada penyerobotan, harus saling menghormati. Melawan hukum tuh kalau ada yg main serobot. Kan gitu. KH Ma'ruf Amin, Pak Wapres kita dan salah satu pendiri PKB, juga menegaskan hal yang sama," tukas Hanif.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI