DPR akan Dukung Hal Baik untuk Perindustrian Guna Capai Net Zero Emission

Laporan: Galuh Ratnatika
Minggu, 07 Juli 2024 | 14:19 WIB
Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto. (SinPo.id/Dok. DPR RI)
Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto. (SinPo.id/Dok. DPR RI)

SinPo.id - Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto, mengatakan pihaknya akan mendukung hal-hal baik yang dibutuhkan para industri guna mencapai komitmen net zero emission. 

“Jadi apa yang disebut dengan ekonomi sirkular di industri ini sudah sangat-sangat diterapkan dengan baik. Sehingga kita support hal-hal yang memang baik,” kata Sugeng, dalam keterangan persnya, dikutip Minggu 7 Juli 2024.

Menurutnya, dukungan kepada industri sangat penting, lantaran menyangkut banyak hal, salah satunya tenaga kerja. Sehingga dirinya akan terus mendorong industri agar dapat meningkatkan kapasitasnya.

“Sehingga peran dalam hal ekonomi kita semakin besar. Dan yang hal lain yang juga penting adalah dari sisi energi dia terus berupaya sama-sama komitme untuk mencapai net zero emission,” terangnya.

Sugeng menjelaskan, komitmen net zero emission menjadi hal yang penting bagi Indonesia, mengingat bahwa Indonesia telah menandatangani Paris Agreement, dan Indonesia berkomitmen dengan NDC (National Determine Contribution) di saat dunia yang terus secara perlahan mengalami kenaikan suhu.

“Kita semuanya mencegah agar dunia tidak terus-menerus naik suhunya dengan menekan emisi," katanya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI